Akuntabilitas Demokratis Dalam Pelayanan Publik
Negara-negara dengan tingkat pelayanan public yang rendah cenderung memiliki satu kesamaan: mereka tidak memiliki sistem yg efektif dalam hal pemberian sangsi atau penghargaan.
Jadi, meskipun keberadaan demokrasi sering diasumsikan berarti mekanisme akuntabilitas bekerja dengan efektif, realitas yang ada di lapangan jauh lebih kompleks. Banyak sekali variabel yang mempengaruhi mutu pelayanan publik dan bagaimana mekanisme akuntabilitas bekerja.
Mekanisme-mekanisme itu bahkan kerap kali absen, lemah, atau diskriminatif terhadap identitas seseorang, orientasi seksual, umur, tingkat pendapatan, ketunaan fisik atau kekuasaan yangdimilikinya.
Buku panduan ini menyajikan metodologi penilaian untuk mengidentifikasi perbaikan dalam mekanisme akuntabiiltas yang demokratis. Kerangka kerja yang dibahas merupakan tambahan terkini dari berbagai kerangka kerja penilaian yang dipimpin warga yang dicakup oleh International IDEA, yaitu: “Keadaan Demokrasi” dan “Keadaan Demokrasi Setempat”.
Panduan ini berisi petunjuk bagi para pemakai dalam menilai apakah para penyelenggara pemerintahan dapat menunjukkan akuntabilitasnya dalam proses kebijakan mereka yang menyangkut pelayanan publik serta bagaimana merancang adanya perbaikan bagi berbagai mekanisme akuntabilitas tersebut.
Details
Contents
1. Konsep Penilaian
2. Kerangka Kerja Penilaian
3. Proses, Tonggak Pencapaian dan Alur Kerja Penilaian
Tambahan
Give us feedback
Do you have a question or feedback about this publication? Leave us your feedback, and we’ll get back to you
Send feedbackAkuntabilitas Demokratis Dalam Pelayanan Publik
Total views | 2671 |
---|---|
Downloads | 8 |
Rating |
Give us feedback
Do you have a question or feedback about this publication? Leave us your feedback, and we’ll get back to you
Send feedback